MAIN MENU

Footer Pages

Rabu, 03 Juli 2024

Perhatikan 4 Hal Ini Saat Memberikan Susu UHT pada Anak

Masih banyak orang tua yang memilih untuk memberikan susu UHT kepada anaknya, guna untuk memenuhi kebutuhan gizi dan nutrisi. Namun sebelum Anda akan memberikan susu ini kepada si kecil, sejatinya ada beberapa hal yang harus diperhatikan terlebih dahulu. Sebab salah dalam memilih susu yang tidak tepat, akan bisa berpotensi membahayakan kesehatan buah hati Anda. 

Perhatikan Hal Ini Sebelum Memberikan Susu UHT Pada Anak 

Setidaknya ada 4 hal yang harus Anda perhatikan terlebih dulu ketika akan memilihkan susu UHT kepada si kecil. Adapun diantaranya adalah sebagai berikut: 

  1. Kandungan Gula

Masih banyak produk susu ini yang ditambahkan dengan gula, agar bisa membantu menguatkan rasa. Namun faktanya, konsumsi gula berlebih pada anak ini bisa menimbulkan banyak masalah pada kesehatan anak, seperti kerusakan gigi, obesitas hingga diabetes. Solusinya, pilih susu dengan label rendah gula ataupun tanpa mengandung gula tambahan, yang lebih aman untuk kesehatan anak Anda.

  1. Jumlah Nutrisi

Tidak semua produk susu yang ada saat ini, mengandung jumlah nutrisi yang sama. Produk susu yang minim dengan nutrisi, tentunya tidak akan memberikan manfaat maksimal terhadap tumbuh kembang anak Anda. Oleh sebab itu, pastikan Anda memilih produk susu yang memiliki kandungan nutrisi yang dibutuhkan oleh anak, seperti zat besi, kalsium dan vitamin D. 

  1. Kandungan Pengawet 

Sejatinya ada beberapa produk susu yang mengandung pengawet guna untuk memperpanjang usia penyimpanannya. Anak yang terlalu banyak mengkonsumsi susu dengan pengawet ini, bisa berdampak negatif pada kesehatannya dalam jangka panjang. Pastikan Anda memeriksa komposisi dalam kemasan susunya, jangan sampai kandungan pengawetnya terlalu tinggi. 

  1. Kondisi Kemasan

Periksa kondisi kemasan produk susu yang mau Anda berikan kepada si kecil. Pastikan kemasannya masih dalam kondisi yang masih sempurna, sebab bila sudah terjadi kerusakan atau kebocoran, biasanya akan mudah terkontaminasi dengan bakteri atau bahan kimia berbahaya. 

Itulah seputar informasi penting mengenai hal-hal yang harus Anda perhatikan ketika memilih susu UHT untuk Anak. Adapun yang menjadi produk susu yang sudah dipastikan aman dan memiliki banyak khasiatnya untuk Anak, bisa Anda percayakan kepada produk susu dari Greenfields saja.